jogja.polri.go.id -Humas, Sebanyak tiga calon siswa (casis) Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) mengikuti Tes Psikologi Tahap 2 yang berlangsung di Ruang Pelayanan Terpadu Biro SDM Polda DIY, Kamis 6 Februari 2025.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Bagian Psikologi Biro SDM Polda DIY AKBP Ary Krisdiantoro, M.Psi., Psikolog.
Pelaksanaan tes psikologi tahap 2 ini merupakan bagian dari seleksi ketat yang harus dilalui oleh para casis SIPSS. Tes ini bertujuan untuk mengukur aspek psikologis, mental, serta kesiapan kejiwaan para peserta sebelum memasuki tahap seleksi berikutnya.
Dalam pelaksanaannya, tes diawasi secara ketat oleh tim pengawas internal dan eksternal. Pengawasan eksternal dilakukan oleh perwakilan dari Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Yogyakarta, sedangkan pengawasan internal melibatkan Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) dan Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda DIY.
Kehadiran pengawas ini bertujuan untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam proses seleksi.
Seleksi SIPSS sendiri merupakan program rekrutmen bagi lulusan sarjana yang ingin bergabung dengan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) melalui jalur perwira.
Dengan seleksi yang ketat dan profesional, diharapkan calon perwira yang terpilih memiliki kompetensi serta karakter yang sesuai dengan kebutuhan organisasi.
Polda DIY terus berkomitmen untuk menyelenggarakan seleksi yang transparan, objektif, dan akuntabel dalam setiap tahapan penerimaan anggota Polri.
Dengan adanya pengawasan ketat dari berbagai pihak, diharapkan proses seleksi dapat berjalan dengan jujur dan profesional demi mencetak perwira Polri yang unggul dan berintegritas.
#PoldaDIY #PoldaJogja #BidhumasPoldaDIY